Fashion

Wiggle Wiggle Indonesia Kini Hadir di Central Park!

By : Her World Indonesia - 2025-04-21 11:00:01 Wiggle Wiggle Indonesia Kini Hadir di Central Park!

Korea Selatan identik sebagai trendsetter di berbagai bidang, mulai dari musik, perawatan diri, makeup, fashion, bahkan hingga peralatan sehari-hari yang dipakai. Fenomena ini pun semakin dominan ketika K-Pop mendunia yang kemudian diikuti dengan populernya berbagai brand asal Negara Ginseng tersebut. Wiggle Wiggle menjadi salah satunya, merek lifestyle yang menghadirkan ragam produk, mulai dari pakaian, aksesori, peralatan rumah tangga, bahkan hingga pimple patches! 


Bagi kamu yang ingin keluar dari zona minimalism atau ingin mencoba gaya baru, Wiggle Wiggle dapat menemani di setiap pilihannya karena warna vibrant menjadi ciri khas merek ini. Tak hanya hadirkan warna merah terang hingga biru tua, kamu akan dimanjakan dengan desain motif yang kreatif dan menarik seperti motif boneka beruang atau bahkan logo pelangi. Wiggle Wiggle diketahui memperluas sayapnya ke pasar Indonesia lewat website dan juga akun resmi di berbagai e-commerce. 


(Baca juga: Mengenal Tren Viral Sneakerina, Sneakers dan Ballerina Flats)


Namun, melihat antusiasme yang tinggi dari konsumen, Wiggle Wiggle Indonesia pun secara resmi menghadirkan Wiggle Wiggle Pop-up Store! Pertama di Indonesia, langkah ini pun menjadi bagian dari komitmen Wiggle Wiggle untuk menghadirkan pengalaman berbelanja yang lebih dekat dan menyenangkan sekaligus mengajak konsumen untuk merayakan gaya keseharian dengan cara yang lebih ceria dan penuh warna. 



(Picnic Bag yang bisa dilipat yang padat akan motif. Foto: Dok. Wiggle Wiggle Indonesia)


Sebagai merek yang mengutamakan kreativitas tanpa batas, Wiggle Wiggle menawarkan berbagai produk unik mulai dari aksesori personal hingga perlengkapan rumah tangga. Setiap desainnya dibuat untuk menginspirasi pengguna, menghadirkan elemen kejutan, sekaligus memberikan sentuhan kepribadian dalam benda-benda sehari-hari. Ingin tas totebag yang berbahan ringan, tapi tetap memainkan warna dan desain yang padat? Kamu bisa memilih Picnic Bag yang sudah dibaluti water-resistant material.

 


(Wiggle Wiggle identik dengan warna mencolok seperti kuning, merah, hingga deep blue. Foto: Dok. Wiggle Wiggle Indonesia)


Fun, witty, and colorful mencerminkan identitas Wiggle Wiggle yang selalu menghadirkan keseruan dan energi positif di setiap produknya dengan kombinasi warna-warna cerah dan desain yang unik. Nuansa ini juga diwujudkan secara nyata melalui pop-up store yang dirancang untuk menggambarkan karakter khas Wiggle Wiggle sehingga memberikan pengalaman yang penuh warna dan spot foto menarik untuk para pengunjung. 

Selain persembahkan booth yang mencolok, berbagai koleksi yang ditawarkan pada pop-up store kali ini akan menjadi daya tarik tersendiri. Sebab, kamu dapat melihat langsung koleksi eksklusif dan produk-produk terbaru yang akan diluncurkan pertama kalinya dan bahkan belum tersedia di platform online! Para pengunjung pun dapat menikmati berbagai promo menarik, termasuk harga-harga spesial. 


(Baca juga: Manis! Ini Pilihan Outfit Warna Lilac Untuk Tampilan Feminin)


Kunjungi Pop-up Store Wiggle Wiggle di Central Park, Promenade Laguna GF Floor mulai dari tanggal 14 April hingga 4 Mei 2025. Jangan lewatkan juga berita terbaru dan promo lainnya dari Wiggle Wiggle! Jadi pantau terus akun resmi Instagram @wigglewiggle.id untuk informasi seputar peluncuran produk, penawaran spesial, serta berbagai inspirasi gaya hidup yang lebih berwarna. 


(Penulis: Zahrah Pricila)


Fashion