Saat puasa, kamu harus menahan diri dari mengonsumsi makan dan minum selama berbelas jam. Walau dalam kondisi ini, pekerjaan dan aktivitas sehari-harimu tetap sama dan hal ini tentunya bisa membuatmu cepat kehilangan energi. Untuk memastikan kesehatan tubuh sehari-hari memang penting, tapi hal ini menjadi lebih urgent utamanya saat bulan puasa.
Untuk menjaga tubuh tetap sehat dan kuat berpuasa, ada beberapa kebiasaan buruk yang sebaiknya kamu hindari. Jika dilanjutkan, kebiasaan-kebiasaan buruk ini bisa membuatmu semakin lemas menjalani puasa atau bahkan jatuh sakit. Apa saja kebiasaan buruk yang sebaiknya dihindari saat puasa untuk tetap menjaga kesehatan? Simak di bawah ini.
(Baca Juga: Hindari Dehidrasi, Ini Cara Penuhi Kebutuhan Ion Saat Sahur)
Sahur penting untuk memastikan perutmu siap menahan konsumsi makanan dan minuman untuk berbelas jam kedepan. Selain itu, sahur juga bisa menjadi waktumu untuk mengonsumsi vitamin dan suplemen kesehatan, minum air putih untuk menjaga hidrasi tubuh, dan mengonsumsi makanan sehat seperti protein, sayur, dan buah-buahan yang bisa menjaga energimu untuk seharian. Jika kamu melewatkan sahur, pastinya kamu akan merasa lebih cepat capek dan lemas saat menjalani aktivitas sehari-hari. Melewatkan sahur satu atau dua kali karena tidak sengaja tidak apa-apa, namun jangan buat hal ini menjadi kebiasaan buruk, ya.
Saat waktu berbuka tiba, tentu kamu akan tergiur dengan seluruh makanan yang ada di depanmu, mulai dari takjil, es, gorengan, makanan berat, hingga makanan penutup. Pastikan untuk tetap makan secara perlahan, mengingat perutmu kosong selama berbelas jam agar tidak memicu asam lambung atau perut kembung. Selain itu, hanya makan secukupnya dan jangan sampai terlalu kenyang.
Tidur siang memang nikmat, namun saat puasa lebih baik menghindari tidur berlebihan di siang hari. Tidur siang untuk dua hingga tiga jam untuk menutup jam tidur yang berantakan saat puasa tidak apa-apa, namun jangan sampai melebihi itu, ya. Tidur siang berlebihan justru bisa membuat tubuhmu merasa semakin lemas atau bahkan semakin merusak jam tidurmu selama puasa.
(Baca Juga: Resep Hwachae, Es Buah Khas Korea Untuk Menu Takjil)
Begadang pada waktu apapun memang tidak sehat, apalagi selama bulan puasa. Mengingat kamu akan sahur sebelum subuh, maka jika kamu begadang semalaman dan hanya tidur selama satu atau dua jam sebelum sahur, ini akan merusak jam tidurmu dan membuat energimu cepat terkuras. Apalagi jika kamu memutuskan untuk tidak tidur sama sekali sebelum sahur.
Itu adalah beberapa kebiasaan buruk yang sebaiknya dihindari selama bulan puasa untuk tetap menjaga kesehatan. Catat, ya!