Hair & Beauty

Ginseng, Rahasia Sulwhasoo Wujudkan Kulit Awet Muda

By : Natasha Fitrand - 2025-03-05 11:30:01 Ginseng, Rahasia Sulwhasoo Wujudkan Kulit Awet Muda


Sulwhasoo, merek kecantikan asal Korea Selatan baru saja merilis lini Concentrated Ginseng terbaru, yaitu Concentrated Ginseng Rejuvenating. Rangkaian ini merupakan perawatan kulit terdepan yang dihadirkan dari ilmu penelitian ginseng selama berpuluh-puluh tahun dan sudah menjadi produk unggulan dan best seller dari Sulwhasoo. Dimulai dari ABC Cream, krim Ginseng yang dirilis pada tahun 1966 ini merupakan cikal bakal lini Concentrated Ginseng Rejuvenating dan terus dikembangkan dengan penelitian tanpa henti selama 60 tahun.


(Sulwhasoo Concentrated Ginseng Rejuvenating. Foto: Dok. Sulwhasoo)

Ginseng sendiri telah lama dianggap sebagai permata Asia, dan mulai diteliti oleh mendiang pendiri Amorepacific menjadi bahan baku perawatan kulit melalui ilmu penelitian ginseng Sulwhasoo. Berawal dari pertanyaan, "lika ginseng memiliki manfaat kesehatan yang sangat besar saat dikonsumsi sebagai makanan, bukankah berarti ginseng juga memiliki manfaat yang luar biasa untuk kulit?" Menjawab pertanyaan tersebut, melalui berbagai percobaannya Sulwhasoo telah menemukan hasil bahwa saponin ginseng tertentu yang ditemukan dapat mengaktifkan vitalitas kulit, yang mana manfaat ini kemudian terus dikembangkan oleh Sulwhasoo sebagai fungsi anti-aging untuk mengurangi tanda-tanda penuaan.


(Baca Juga: Capai Kulit Sempurna dengan Rangkaian Terbaru Dior Prestige)


Melalui 60 tahun penelitian ini, Sulwhasoo berhasil menemukan kandungan utama Ginseng Peptide™ dan Ginsenomics™ yang dapat meningkatkan kemampuan peremajaan kulit. Dua kandungan ampuh ini menjadi bahan utama dalam lini Concentrated Ginseng Rejuvenating, yang manfaatnya dapat memperkuat kekuatan peremajaan kulit, meningkatkan kepadatan kulit dari dalam ke luar untuk wajah yang lebih kencang dan terangkat, menjaga kolagen, serta meningkatkan elastisitas kulit.


Sulwhasoo Concentrated Ginseng Rejuvenating


(Sulwhasoo Concentrated Ginseng Rejuvenating. Foto: Dok. Sulwhasoo)

Pelembap Concentrated Ginseng Rejuvenating telah menjadi krim anti-aging terlaris selama 10 tahun berturut-turut yang kini hadir dalam dua jenis, yaitu Concentrated Ginseng Rejuvenating Cream dan Cream Rich yang dibedakan untuk menyesuaikan kebutuhan kulit dan preferensi tekstur pengguna.

Concentrated Ginseng Rejuvenating Cream memiliki tekstur halus dan ringan dan langsung terserap ke dalam kulit untuk membantu mengunci kelembapan. Krim ini dapat menghasilkan kulit yang terasa lembap dan segar, membuat riasan tampak sempurna tanpa menjadi tidak merata atau menggumpal.

Concentrated Ginseng Rejuvenating Cream Rich direkomendasikan bagi pengguna yang membutuhkan perawatan anti-aging intensif. Krim ini mengandung Ginseng Retinol™ yang dapat meningkatkan kekuatan perlindungan kulit dan menghasilkan kulit yang tampak lebih kencang. Krim ini juga membuat elastisitas kulit, kerutan, dan tingkat hidrasi menjadi lebih baik bahkan setelah menghentikan penggunaan selama tujuh hari.


(Baca Juga: Dapatkan Wajah Awet Muda dengan CHANEL Sublimage La Lotion)


Untuk merayakan peluncuran lini Concentrated Ginseng Rejuvenating ini, Sulwhasoo menghadirkan pop-up experience yang berlangsung mulai 24 Februari hingga 2 Maret 2025 di Atrium Laguna, Mall Central Park, Jakarta dengan beragam aktivitas menarik yang turut dihadiri oleh Marha Timothy.


Tertarik dengan seluruh produk dari rangkaian Concentrated Ginseng Rejuvenating? Kini telah tersedia di toko offline dan online Sulwhasoo dari bulan Februari 2025. Dapatkan sekarang!


Hair & Beauty