Grand Hyatt Jakarta menghadirkan Seoul’s Luxury Teppanyaki di Sumire oleh Koki Hong Jun Ho dari Grand Hyatt Seoul mulai tanggal 27 September hingga 5 Oktober 2024.
Koki Hong adalah Sous-Chef di Teppan, Grand Hyatt Seoul, yang telah masuk di daftar rekomendasi restoran Michelin Guide. Dengan pengalaman kuliner masakan Korea dan Barat lebih dari 17 tahun, ia sangat kompeten dalam merancang menu teppanyaki dengan bahan-bahan premium dan cita rasa Korea.
(Baca juga: Nikmati Panorama Kota Dengan Santapan di Grand Hyatt Jakarta)
Sumire menawarkan sushi dan sashimi premium, sebuah sajian musiman dan favorit khas dengan bahan-bahan segar yang diimpor langsung dari negara Jepang.
Lima hidangan makan siang eksklusif bisa didapatkan dengan Rp1.250.000+++/orang. Sedangkan untuk tujuh hidangan menu makan malam (dinner) seharga Rp2.500.000+++/orang. Selain hidangan, ada juga ragam pilihan sake. Pengalaman yang eksklusif ini juga mempersilahkan para tamu untuk berinteraksi dengan Koki Hong ketika menunjukkan keterampilan memasak teppanyaki dan mencicipi sake pairing yang direkomendasikan.
(Baca juga: Jangan Lewatkan 5 Kuliner yang Lagi Hits di Bandung!)
The seats are limited so make sure you get yours!. Untuk informasi lebih lanjut mengenai Grand Hyatt Jakarta, silakan hubungi +62 21 2992 1298 atau kunjungi @grandhyattjakarta di jejaring media sosial Instagram. Jangan lewatkan pengalaman eksklusif kali ini!
(Penulis: Katarina Dian)