Kacamata kini semakin dipilih sebagai aksesori fesyen. Setiap musimnya akan hadir berbagai tren model bingkai kacamata baru, mulai dari bingkai berukuran besar hingga cat-eye. Warna dan desain yang variatif membuat kacamata menjadi pilihan utama saat ingin memberikan statement pada penampilan. Police menjadi salah satu brand kacamata tersohor yang turut serta menciptakan tren eyewear yang ikonis.
Spesial di tahun ini, Police berkolaborasi dengan Mercedes-AMG F1 untuk menghadirkan koleksi kacamata dengan desain khas brand pada era ‘90-an dan awal '00-an yang dilengkapi sentuhan kontemporer. Menariknya, koleksi terbaru ini dikenakan oleh Lewis Hamilton dan George Russell dalam kampanye musim semi-panas 2024! Bagi para penikmat F1, nama kedua sosok tersebut mungkin sudah tak asing lagi di telinga. Terlebih nama Lewis Hamilton yang kerap dijuluki Greatest of All Time, sang pemegang gelar dunia terbanyak. Terlepas dari popularitas performanya, Hamilton juga dikenal dengan gaya berpakaiannya yang modis dengan kacamata Police yang nyentrik.
“Kolaborasi Police, dan Tim Formula 1 Mercedes-AMG Petronas Formula terus menjadi sumber kebanggaan dari tahun ke tahun. Pekerjaan dengan Lewis telah membuahkan hasil yang fantastis dan kami yakin, hubungan Police dan Formula 1 akan semakin menguat pada tahun 2024”, ujar Barbara De Rigo selaku Chief Marketing Officer dari Grup De Rigo.
(Baca juga: Selain Mawar, Ini Dia 6 Bunga Terwangi di Dunia!)
Melihat antusiasme publik terhadap koleksi Police, Optik Seis menghadirkan perlombaan simulator F1 yang dapat dimainkan oleh para pelanggan. Simulator ini pun disediakan sebagai ajang mempromosikan seluruh koleksi Police, tak terkecuali koleksi Mercedes – AMG F1. Untuk setiap pembelian satu kacamata dari koleksi Police pilihanmu, kamu sudah bisa mendapatkan tiga kesempatan bermain simulator selama periode satu Mei hingga 31 Agustus 2024.
Pemenang pertama selaku pembalap simulator tercepat berkesempatan menyaksikan langsung Singapore Grand Prix F1 Race 2024 bersama seorang teman di September mendatang! Tak hanya itu saja, selama di Singapura, pemenang pun dapat menikmati penginapan di hotel berkelas selama dua malam. Sementara juara dua dan tiga dari perlombaan simulator akan mendapatkan merchandise eksklusif Police Mercedes – AMG F1. Mulai dari t-shirt atau polo shirt, backpack, hingga topi, bisa kamu dapatkan lewat perlombaan ini.
(Baca juga: 4 Fakta Tentang Miss Supranational 2024 Asal Indonesia)
Selain Optik Seis Grand Indonesia yang sudah terlebih dahulu menyediakan simulator F1, kamu juga bisa mengunjungi tiga toko Optik Seis lainnya: Mal Kelapa Gading 3, Pondok Indah Mall 1, dan Tunjungan Plaza 6 Surabaya pada Agustus mendatang. Tunggu apalagi? Rasakan pengalaman bermain di arena balapan F1 dan nantikan berbagai kesempatan menarik lainnya di Optik Seis pilihanmu!
(Penulis: Zahrah Pricila)