Hair & beauty

Coba 5 Exfoliating Toner Ini, Cocok Untuk Pemula!

By : Her World Indonesia - 2024-06-26 14:00:01 Coba 5 Exfoliating Toner Ini, Cocok Untuk Pemula!

Eksfoliasi kulit, terutama pada wajah, merupakan langkah penting dalam rutinitas perawatan kulit yang sering kali diabaikan. Dengan melakukan eksfoliasi, kamu dapat mengangkat sel-sel kulit mati yang menumpuk di permukaan kulit.


Penumpukan sel-sel mati ini bisa menyebabkan kulit kusam, pori-pori tersumbat, dan jerawat. Selain itu, eksfoliasi juga membantu mempercepat proses regenerasi kulit, sehingga kulit wajahmu akan terlihat lebih cerah dan sehat. Manfaat lainnya adalah membantu produk perawatan kulit seperti serum dan pelembap untuk lebih mudah menyerap ke dalam kulit, sehingga hasilnya lebih optimal.


(Baca juga: On Point Seharian, Ini 5 Rekomendasi Primer Lokal Terbaik!)


Ada beberapa jenis eksfoliasi yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan dan kondisi kulitmu. Mulai dari eksfoliasi fisik yang menggunakan scrub atau alat eksfoliasi seperti sikat wajah. Jenis ini memberikan hasil instan namun harus dilakukan dengan hati-hati agar tidak merusak kulit. Kemudian ada juga eksfoliasi kimia yang menggunakan produk yang mengandung bahan seperti AHA, BHA, atau enzim yang bekerja dengan cara melarutkan ikatan antar sel kulit mati.


Eksfoliasi kimia biasanya lebih lembut dan efektif untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif dan tentunya lebih efisien, berikut ini lima toner eksfoliasi yang bisa kamu pilih sebagai pemula.


1. Avoskin Miraculous Refining Toner


(Lima rekomendasi exfoliating toner untuk pemula. Foto: Dok. Avoskin)


Avoskin Miraculous Refining Toner adalah salah satu produk yang sangat direkomendasikan untuk pemula, terutama bagi kamu yang memiliki kulit berjerawat atau acne-prone skin. Toner ini mengandung formula aktif seperti AHA, BHA, dan PHA yang dikenal efektif mengurangi jerawat dan memudarkan bekas jerawat. Selain itu, kandungan ekstrak lidah buaya dalam toner ini akan terus menjaga kelembapan kulitmu, sehingga kulit tidak akan merasa kering setelah eksfoliasi. Penggunaan rutin toner ini dapat membantu menyempurnakan tekstur kulitmu dan membuatnya tampak lebih cerah dan sehat.


2. The Bath Box Kombucha Gentle Exfoliating Toner


(Lima rekomendasi exfoliating toner untuk pemula. Foto: Dok. The Bath Box)


Untuk kamu yang mencari exfoliating toner yang lembut namun efektif, The Bath Box Kombucha Gentle Exfoliating Toner adalah pilihan yang tepat. Produk ini mengandung kombinasi formula dari orange, sugar cane, lemon, dan sugar maple extract yang bekerja sama untuk mengangkat sel-sel kulit mati dengan lembut tanpa menyebabkan iritasi. Toner ini cocok untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif.


3. COSRX AHA 7 Whitehead Power Liquid Toner


(Lima rekomendasi exfoliating toner untuk pemula. Foto: Dok. COSRX)


Ini merupakan exfoliating toner yang mampu mengangkat sisa makeup dan residu yang mungkin tertinggal di wajahmu setelah mencuci muka. Kandungan AHA dalam toner ini membantu mengangkat sel-sel kulit mati, sementara apple fruit water bekerja efektif mengatasi kulit kusam dan membuat kulitmu semakin halus serta glowing. Produk ini sangat cocok bagi kamu yang menginginkan kulit yang tampak lebih cerah dan bercahaya.


4. Skintific 5% AHA BHA PHA Exfoliating Toner


(Lima rekomendasi exfoliating toner untuk pemula. Foto: Dok. Skintific)


Jika kamu mencari toner yang memiliki kombinasi asam lengkap, Skintific 5% AHA BHA PHA Exfoliating Toner adalah jawabannya. Produk ini mengandung tiga jenis asam, yaitu AHA, BHA, dan PHA, yang bekerja bersama untuk membantu mengangkat sel-sel kulit mati, menyamarkan bekas jerawat, dan memperbaiki tekstur kulit. Dengan penggunaan rutin, toner ini akan membantu kamu mendapatkan kulit yang lebih halus, bersih, dan bebas dari masalah kulit seperti komedo dan jerawat.


5. Glow Recipe Watermelon Glow PHA + BHA Pore-Tight Toner


(Lima rekomendasi exfoliating toner untuk pemula. Foto: Dok. Glow Recipe)


Toner ini merupakan pilihan yang sempurna bagi kamu yang ingin mengecilkan pori-pori dan mendapatkan kulit yang lebih halus. Toner ini mengandung cactus water yang memberikan hidrasi intensif, serta PHA dan BHA yang bekerja efektif mengangkat sel-sel kulit mati dan menghaluskan kulit. Selain itu, toner ini juga membantu mengecilkan pori-pori sehingga kulit tampak lebih mulus dan terawat.


(Baca juga: Memasuki Usia 25 Tahun, 5 Produk Skincare Ini Wajib Dimiliki)


Itulah lima exfoliating toner yang cocok untuk pemula. Pilihlah produk yang paling sesuai dengan kebutuhan kulitmu dan rasakan manfaat eksfoliasi dalam rutinitas perawatan kulitmu sehari-hari!


(Penulis: Adila Firani)


Hair & beauty