Bibir kering bisa jadi masalah semua orang. Pada kondisi tertentu seperti contohnya jatuh sakit, memasuki musim dingin, alergi, atau yang lainnya bibirmu bisa tiba-tiba menjadi kering hingga pecah-pecah. Jika kondisi ini dibiarkan begitu saja, biasanya kamu secara tidak sadar akan berusaha mengelupas kulit bibirmu sendiri. Padahal, kebiasaan ini berbahaya dan bisa menyebabkan bibir berdarah bahkan terinfeksi, lho.
Untuk menghindarinya, kamu perlu menghidrasi bibir secara total. Namun, produk makeup seperti lip balm atau lip gloss saja tidak cukup. Kamu perlu merawat bibir hingga maksimal, dan waktu mana lagi yang lebih baik selain saat tidur? Bahkan saat kamu terlelap pun bibir bisa berubah menjadi kering. Itulah gunanya lip mask yang dapat melindungi bibirmu sekaligus melembapkannya bahkan saat kamu tertidur. Pada pagi hari, kamu akan bangun dengan kondisi bibir yang lembap, plump, dan glossy. Kondisi bibir yang sehat ini juga bisa memudahkan produk lipstick untuk terlihat lebih natural dan tahan lama di bibirmu, lho.
Yuk, jangan abaikan perawatan bibirmu. Berikut rekomendasi overnight lip mask yang wajib kamu coba untuk merawat bibir.
(Baca Juga: Dapatkan Glossy Lip Idaman dengan 8 Produk Ini!)
Ucapkan selamat tinggal pada bibir kering dan pecah-pecah, karena produk satu ini mampu menghidrasi bibirmu hingga maksimal. Kandungan Ceramide di dalamnya mampu melindungi skin barrier bibirmu dan menjaganya tetap sehat. Teksturnya yang seperti butter dengan formula non-sticky dan scent-free cocok untuk kamu gunakan saat tidur dengan nyaman.
Walaupun memiliki formula yang lightweight, produk satu ini memiliki nutrisi yang tinggi untuk melembapkan bibirmu selama semalaman. Memiliki kandungan coconut oil dan mango butter yang memberikan kelembapan bibir secara total, melembutkannya, menyembuhkan bibir dari kondisi pecah-pecah, dan hasilnya memberikan kesan kissable lips yang sempurna!
Keluaran lokal, produk satu ini mengandung campuran bahan cocoa butter, Vitamin E, camellia japonica seed oil, dan papaya seed extract yang bermanfaat untuk melembapkan bibir, menutrisi, melembutkan, mencerahkan bibir kusam, meningkatkan kekenyalan, hingga mengeksfoliasi ringan untuk menyingkirkan kulit mati.
(Baca Juga: Viral Lip Balm Biru dari Prada, Tertarik Coba?)
Hero product satu ini telah berhasil memenangkan banyak penghargaan di dunia kecantikan, lho. Kini tersedia dalam berbagai jenis untuk kebutuhan bibir yang berbeda-beda serta wangi dan warna yang beragam sesuai preferensi kamu! Produk ini diinovasikan dengan teknologi Moisture Wrap™ dengan kandungan mineral dan Hyaluronic Acid yang mampu mengunci kelembapan bibir hingga semalaman.
Itu adalah rekomendasi overnight lip mask untuk merawat bibirmu yang kering dan pecah-pecah di malam hari.