Life & Health

Radio Trax Kini Full Streaming Bagi Kamu Para Pecinta Musik!

By : Her World Indonesia - 2022-09-28 18:00:01 Radio Trax Kini Full Streaming Bagi Kamu Para Pecinta Musik!

Trax, radio swasta favorit anak muda kini telah beralih pada layanan full streaming yang makin praktis dan menyenangkan. Perubahan ini telah dilakukan sejak awal tahun 2022 melalui tema tahunanannya “Trax Tanpa Batas”. ‘Anak Trax’, atau sebutan pendengar setia Trax dari golongan muda sangat dimudahkan dengan perubahan ini, karena sekarang Trax sudah bisa diakses melalui device manapun tanpa adanya batas geografis yang menghalangi.



(Cara akses Trax streaming. Foto: Dok. Trax)


Perubahan layanan menjadi full streaming ini merupakan inovasi terbaru dari Trax yang berhasil menerima banyak sambutan positif. Muhammad Rafiq selaku Direktur MRA Broadcast Media Division mengatakan, "perpindahan Trax menjadi radio digital streaming bertujuan untuk menjangkau Anak Trax secara lebih luas. Dengan menggunakan platform digital, maka Trax akan memiliki kemampuan menemani Anak Trax tanpa hambatan.”


(Trax Kompak Bareng. Foto: Dok. Trax)

Saat ini, Trax juga memberikan layanan penghibur khusus para pecinta musik di seluruh Indonesia dengan tagline “Hits Yang Kamu Suka”. Pada program ini, Trax ingin menemani kegiatan sehari-hari ‘Anak Trax’ dengan menyajikan lagu-lagu hits kesayangan anak muda dari berbagai genre populer, yaitu R&B, Rock, Hip-Hop, Pop dan lainnya.



(Trax Lagi. Foto: Dok. Trax)

Kemudian terdapat juga program seru berjudul “Kompak Bareng” yang dipandu oleh Jeffrey Nayoan dan Sarra Tobing yang tayang setiap hari Senin-Jum’at pukul 15.00-17.00 WIB dan “Trax Lagi” bersama Akbarry dan Sarazany setiap hari Rabu-Kamis pukul 11.00-14.00 WIB. Enggak ketinggalan, Trax juga menyediakan program khusus para pecinta K-pop yaitu “K’s Corner” yang akan menyajikan lagu-lagu K-pop favorit para anak muda. Bersama Mutiarachmi, program ini akan hadir setiap hari Senin pukul 11.00-14.00 WIB.



(Trax K'Corner. Foto: Dok. Trax)


Jangan khawatir, pada malam hari Trax juga akan setia menemanimu pada program “Trax Night Out” bersama Danto pada pukul 21.00. Program-program menarik ini bisa kamu akses dengan mudah pada beberapa kanal Trax, diantaranya, www.traxonsky.com, Joox, vidio.com, dan Trax Mobile Apps.



(Trax Night Out. Foto: Dok. Trax)

(Baca Juga: Belajar Pulih Pasca Pandemi Bersama ICON2022 by GDP Venture)

Tidak berhenti sampai disitu, Trax juga mempersembahkan suatu program yang akan mengajak para siswa untuk ikut terlibat pada proses siaran. “Trax Ambassador” menjadi kesempatan para mahasiswa dan pelajar SMA terpilih untuk melakukan siaran setiap hari Senin-Jum’at pukul 14.00 WIB. “Trax on Stage” juga hadir untuk mengajak Band Kampus siaran bersama Trax dan memberikan kesempatan mereka untuk bisa tampil di panggung Traxkustik.

Sebagai bentuk perayaan Trax menjadi layanan full streaming, Traxkustik akan kembali digelar dengan tagline “Musik Tanpa Batas” pada 20 November mendatang di Senayan Park, Jakarta Pusat. Acara ini akan dimeriahkan oleh Idgitaf, Sisitipsi, dan Tipe-X. Sebelumnya di tahun 2019 Trax telah menggelar acara Traxkustik terbesar di Bintaro Xchange yang berhasil mengumpulkan sebanyak 31.546 ribu penonton.


(Baca Juga: Rayakan Ulang Tahun Ke-16, Senayan City Siapkan Kejutan)


Selain Traxkustik, Trax juga melakukan “Karaoke Bersama Anak Trax”, sebuah program untuk menciptakan engagement pada komunitas. Pada 16 Agustus lalu, “Karaoke Bersama Anak Trax” hadir untuk merayakan kemerdekaan Indonesia, dimeriahkan oleh Uan Kaisar vokalis band Juicy Lucy. Trax merencanakan program ini untuk dilaksanakan secara rutin.


(Penulis: Natasha Fitranda Putri)



Life & Health