Mengenal Istilah dan Hal-hal Baru dalam Modern Dating
By : Natasha Fitrand - 2025-04-24 13:00:01Pada zaman yang semakin berkembang seperti saat ini, kemajuan teknologi beserta perubahan budaya turut mempengaruhi bagaimana seseorang menjalin hubungan cinta. Bagi banyak orang, saat ini mereka lebih memilih menjalin hubungan cinta secara modern atau yang biasa disebut juga dengan modern dating. Berbeda dengan hubungan cinta konvensional yang berfokus pada norma-norma tradisional, modern dating sangat terlibat dan tergantung dengan adanya teknologi utamanya media sosial. Berkat kemajuan teknologi ini, modern dating juga memperkenalkan berbagai istilah baru soal hubungan cinta seperti ghosting, love bombing, situationship, dan masih banyak lainnya yang pasti sudah pernah kamu dengar sebelumnya.
Nah, apa saja sih hal-hal baru yang diperkenalkan dalam modern dating yang bisa kamu aplikasikan pada era saat ini? Simak di bawah ini.
(Baca Juga:Mengenal Makna dan Tanda ‘Butterfly Era’ dalam Hubungan)
1. Casual Dating
Orang-orang yang mempraktikkanmodern dating lebih condong untuk menganggap romansa sebagai hal yang casual atau santai, oleh karena itu mereka akan lebih sering melakukan casual datingseperti pergi kencan atau bertemu singkat tanpa adanya komitmen, yang mana hal ini bisa dilakukan dengan beberapa orang. Hal ini juga sering mengarah pada situationship, atau hubungan tanpa adanya ikatan antara satu sama lain.
2. Kencan Daring
(Mengenal Istilah dan Hal-hal Baru dalam Modern Dating. Foto: Dok. freepik)
Hal yang paling berbeda dari modern dating adalah semakin maraknya kencan daring atau online dating. Baik itu melalui aplikasi kencan atau sosial media lainnya, kencan daring dimulai dari berkenalan dengan orang asing via internet, kemudian setelah memiliki koneksi keduanya akan mulai menjalin hubungan secara resmi dan bertemu secara nyata. Pada beberapa kasus, kencan daring memang terbukti berhasil. Namun hal ini juga tetap harus diwaspadai untuk menghindari pemalsuan, ya.
3. Micro-Dating
Modern dating juga memperkenalkan cara baru untuk berpacaran, yaitu micro-dating atau menghabiskan waktu bersama pasangan dalam waktu singkat namun tetap berkualitas. Dalam micro-dating, quality time tidak lagi dinilai dari produktivitas yang dilakukan pasangan secara bersama, namun seberapa bermakna waktu yang pasangan itu jalani saat bersama. Seperti contoh, hanya bersantai bersama di akhir pekan sambil menikmati secangkir teh dan melakukan deep conversation bisa jauh lebih berkualitas daripada pergi outbond di luar kota yang justru melelahkan.
(Baca Juga:Mengenal Istilah 'Cushioning' dan Cirinya dalam Hubungan)
4. Companionship
Pada era modern seperti saat ini, utamanya dengan teknologi yang semakin maju, wajar untuk orang cepat merasa kesepian. Bahkan di tengah kerumunan yang ramai, orang tetap bisa merasa kesepian dan haus akan kasih sayang. Inilah saat-saat dimana orang akan menginginkan companionship, atau sekadar sosok yang bisa menemani hari-hari mereka tanpa adanya ikatan secara jangka panjang. Mungkin hanya di saat itu saja seseorang merasa kesepian dan membutuhkan companionship untuk saling berbagi cerita dan memberikan emotional support.
Nah, sekarang kamu tahu arti istilah modern dating dan hal-hal baru yang ada di dalamnya. Apakah kamu tim penganut hubungan konvensional atau modern?