Hair & Beauty

Rekomendasi Cleansing Balm yang Ampuh Untuk Hapus Make Up

By : Natasha Fitrand - 2025-04-17 12:00:02




Untuk mendapatkan hasil makeup yang tahan lama, biasanya kamu akan menggunakan makeup waterproof, bukan? Memang terbukti fungsinya bisa membuat makeup-mu tahan lama hingga seharian tanpa geser dan tetap on, namun saat membersihkannya pun juga tidak mudah! Makeup waterproof membutuhkan makeup remover dengan kekuatan yang lebih kuat, tidak bisa dengan makeup removerbiasa seperti micellar water. Jika kamu tidak membersihkan wajahmu dengan maksimal, sisa-sisa makeup dan kotoran selama seharian masih akan menempel pada wajahmu dan hal ini dapat mengakibatkan build up kotoran yang dapat memicu break out bahkan jerawat.


Jangan sampai terjadi, ya! Maka dari itu, penting bagimu untuk memastikan membersihkan wajah dari makeup hingga bersih secara tuntas, salah satunya adalah dengan menggunakan cleansing balm. Berbeda dari makeup remover lainnya, cleansing balmseperti krim padat atau balsem yang akan meleleh saat bersentuhan dengan kulit., tepatnya saat kamu menggosokkan tangan dan mengeluarkan suhu panas yang akan melelehkannya. Lelehan dari cleansing balm inilah yang dapat mengangkat sisa-sisa debu,kotoran, minyak berlebih, dan makeup dari wajahmu, bahkan yang waterproof sekalipun.


Cleansing balm memiliki bahan dasar minyak yang juga bisa digunakan dalam teknik double cleansing, yaitu metode membersihkan wajah dengan dua tahap yang berasal dari Korea Selatan. Teknik ini sendiri dilakukan untuk membersihkan wajah secara tuntas, dengan cara menggunakan pembersih berbahan dasar minyak lalu dilanjutkan dengan pembersih berbahan dasar air. Tidak hanya itu, cleansing balm juga biasanya memiliki kandungan skincare di dalamnya seperti ceramide, centella asiatica, atau Vitamin E untuk menambah manfaat dalam merawat kulit. Cleansing balm juga cocok digunakan untuk seluruh tipe kulit, baik itu normal, kering, kombinasi, berminyak, maupun acne-prone.


Nah, jika kamu masih kesulitan menghapus makeup-mu sehari-hari, mungkin ini tandanya kamu harus mengganti makeup remover-mu dengan cleansing balm! Kali ini Her World akan membagikan rekomendasi cleansing balm yang ampuh untuk menghapus makeup. Simak di bawah ini.


(Baca Juga:Double Cleansing? Kenali Cara Lakukan dan Manfaatnya!)


1. Clinique Take the Day Off Cleansing Balm


(Cleansing Balm yang Ampuh Untuk Hapus Make Up. Foto: Dok. Clinique)

Disebut sebagai high-end cleansing balm terbaik yang ada saat ini, formulanya diperkaya dengan kandungan Safflower Seed Oil yang bekerja secara efektif untuk membantu memecah minyak alami yang terdapat pada kulit, serta melarutkan riasan yang sulit dihilangkan termasuk pada bulu mata dan sunscreen.Tetap melembapkan dan tidak membuat kulit kering, produk ini juga non-comedogenic dan tidak memberikan sensasi greasy setelah digunakan.


2. Dear Me Beauty Meltaway Cleansing Balm


(Cleansing Balm yang Ampuh Untuk Hapus Make Up. Foto: Dok. Dear Me Beauty)

Terdiri dari tiga varian berbeda, yaitu Soothing dengan ekstrak blueberry, Refreshing dengan ekstrak buah persik, dan Acne Care, cleansing balm satu ini dapat merawat kulitmu sekaligus menghapus sisa-sisa makeup membandel yang masih menempel di wajahmu! Formula balsemnya langsung meleleh di kulit hanya dalam waktu 30 detik saja untuk membersihkan wajah secara lembut dan tuntas.


3. Sea Makeup Acne Butter Deep Cleansing Balm


(Cleansing Balm yang Ampuh Untuk Hapus Make Up. Foto: Dok. Sea Makeup)

Kamu punya masalah jerawat atau kulit yang sering break out? Jangan khawatir, produk satu ini tidak hanya dapat menghapus sisa kotoran, debu, dan makeup dari wajahmu, tetapi juga memiliki kandungan Salicylic Acid, Tea Tree,dan Centellayang dapat menenangkan, menyembuhkan jerawat, dan mencegahnya untuk muncul kembali.


4. Banila Co Clean It Zero Cleansing Balm


(Cleansing Balm yang Ampuh Untuk Hapus Make Up. Foto: Dok. Banila Co)

Cleansing balm ikonik dan populer dari Korea Selatan ini memiliki enam varian untuk menyesuaikan kondisi dan masalah kulit tertentu, mulai dari Original, Pore Clarifying, Brightening, Purifying, Nourishing, dan Revitalizing. Masing-masing varian produk ini memiliki aroma khas dan kandungan skincareberbeda yang dapat membantu merawat kulit. Produk ini secara khusus diformulasikan untuk menghapus makeup bahkan yang waterproof sekalipun.


(Baca Juga:4 Rekomendasi Cleansing Oil yang Cocok Untuk Kulit Kering)


5. Dr. Althea Pure Grinding Cleansing Balm

(Cleansing Balm yang Ampuh Untuk Hapus Make Up. Foto: Dok. Dr. Althea)

Inovasi terbaru dari cleansing balm, produk satu ini memiliki kemasan yang unik dengan mekanisme penggilingan yang lebih higienis serta dapat memungkinkan kontrol porsi yang nyaman dan tepat tanpa khawatir akan kerusakan. Produk ini juga memiliki 14 bahan esensial yang menawarkan pengalaman pembersihan wajah yang lembut utamanya untuk kulit sensitif dan berjerawat, seperti kandungan Camellia Sinensis Seed Oil dan Vitis Vinifera (Grape) Seed Oil. Selain dapat menghapus kotoran dan sisa makeup, produk satu ini juga dapat merawat wajahmu dengan maksimal.


Itu adalah cara menggunakan dan rekomendasi cleansing balm yang ampuh untuk membersihkan sisa-sisa debu, kotoran, dan makeup pada wajah. Tertarik?