Intip 3 Cara Hadapi Pasanganmu yang Suporter Bola!
By : Her World Indonesia - 2025-03-18 20:00:02Bagi para penggemar Yura Yunita mungkin sudah tak asing lagi dengan drama sang musisi dengan suaminya, Donne Maula yang menyukai klub sepak bola Manchester United (MU). Berawal dari sebuah candaan Yura yang menyarankan untuk mendukung klub lain, Donne justru menegaskan bahwa dirinya akan tetap pilih MU terlepas menang atau kalah dalam pertandingan.
Belajar dari interaksi pasangan yang menarik perhatian publik ini, mendukung hal yang disukai pasanganmu dapat membuat hubungan jadi lebih berwarna! Buat kamu yang juga memiliki pasangan suporter bola dan masih bingung cara menghadapinya, simak tips dari Her World di bawah ini ya!
(Baca juga: Mengenal Cobwebbing, Tren Kencan Baru yang Lebih Positif)
1. Stay up-to-date!
(Cek media sosial seperti X untuk tahu skor pertandingan tim favorit pasanganmu! Foto: Dok. Kaboompics.com/Pexels)
Pertandingan klub bola yang sengit terkadang mempengaruhi mood pasanganmu. Jadi dibandingkan kamu bertanya bagaimana hasil pertandingan klub favorit mereka, kamu bisa lebih inisiatif mencari tahu lewat media sosial. Ikuti terus perkembangan pertandingan sehingga kamu tahu seberapa baik kinerja dari tim favorit dan nantinya bisa berdiskusi ringan bersama pasanganmu. Stay up to date tentang hal yang disukainya dapat membuat dia merasa kalau kamu benar-benar memperhatikannya!
2. Beri Ruang Saat Dia Menonton Pertandingan
(Fokuslah untuk me time saat pasanganmu menonton pertandingan bola! Foto: Dok. Monstera Production/Pexels)
Yes, ada kemungkinan waktu yang dihabiskan bersama menjadi berkurang karena pasanganmu ingin fokus untuk menyaksikan pertandingan klub favoritnya. Namun, kamu tidak perlu khawatir karena bisa jadi dia hanya ingin fokus melihat performa dari tim kesayangannya selama pertandingan! Setelahnya, dia akan kembali menghabiskan waktu bersama kamu. Kamu bisa memanfaatkan momen ini untuk mencoba berbagai hal baru!
3. Set Boundaries!
(Seimbangkan waktu personal dan bersama agar merasa saling menghargai. Foto: Dok. August de Richelieu/Pexels)
Komunikasi menjadi kunci dalam menciptakan hubungan yang sehat. Tak terkecuali ketika menghadapi pasangan yang hobinya bertentangan dengan kamu. Walau kamu memberikan waktu untuk dia menikmati pertandingan bola, pastikan hal tersebut tidak mendominasi hubungan kamu dan berakhir menciptakan masalah baru. Ketika tidak ada pertandingan penting, ajak pasanganmu untuk menikmati aktivitas lain bersama dan hindari pembicaraan seputar bola di waktu tertentu.
(Baca juga: Wah! Ini 6 Sifat Red Flag Zodiak Gemini yang Harus Dihindari)
Ada berbagai cara untuk bisa menjaga hubungan tetap langgeng. Salah satunya adalah mengenali karakter pasangan secara mendalam, termasuk mengetahui hal-hal yang mereka sukai. Namun hanya sebatas mengetahui saja tidaklah cukup. Terkadang kamu harus memberikan effort lebih untuk lebih memahami hal yang disukai agar mudah menghadapi mereka. Terapkan sederet tips di atas agar hubungan kamu bisa lebih seimbang dan memastikan satu sama lain saling merasa dihargai.
(Penulis: Zahrah Pricila)