Life & Health

Intip Perjalanan Karier Al Ghazali, Aktor Tampan Virgin Mom

By : Her World Indonesia - 2022-07-13 18:00:02




Sedang hangat menjadi perbincangan di tengah kalangan warganet, Al Ghazali baru saja beradu akting dengan Amanda Rawles dalam serial film Virgin Mom. Dalam serial ini, Al Ghazali memainkan peran sebagai Dafa, yaitu kekasih Naya yang diperankan oleh Amanda Rawles.


(Baca Juga: Kenali Sosok Reza Rahadian dan Kariernya Lebih Dekat)



(Potret Al Ghazali Di Lokasi Syuting Virgin Mom. Foto: skyfilmsofficial/Instagram)


(Potret Pemeran Virgin Mom. Foto: Foto: skyfilmsofficial/Instagram)

Serial yang diproduksi oleh Sky Films mengisahkan seorang gadis perawan bernama Naya yang tiba-tiba hamil meskipun belum pernah berhubungan intim. Lebih menyedihkannya lagi, Naya sedang gencar-gencarnya meraih prestasi sebagai atlet bulu tangkis.


Di tengah puncak kesuksesannya sebagai atlet bulu tangkis, Naya mengalami kesalahan medis yang membuat dirinya hamil tanpa berhubungan seksual. Inilah yang menjadi awal mula berbagai drama yang terjadi dalam kehidupan Naya. Mulai dari drama di kampus, drama dengan sahabatnya Meira, hingga kisah asmaranya bersama dengan Dafa yang baru dimulai. Pilihan ada di tangan Naya, apakah dia akan melanjutkan kehamilannya atau tidak.


Akting Al Ghazali yang dingin namun romantis dalam serial film Virgin Mom, berhasil mencuri perhatian publik. Memang, anak dari Ahmad Dhani dan Maia Estianty memiliki segudang karya film dan series yang tak pernah mengecewakan.



Ahmad Al Ghazali Kohler, atau yang lebih akrab disapa Al Ghazali memulai kariernya dalam industri hiburan sejak usia dini. Aktor berusia 25 tahun ini berkecimpung dalam industri musik, sebelum kemudian terjun ke dunia akting. Film layar lebar berjudul Runaway dan LDR merupakan dua film pertama yang dibintangi oleh Al Ghazali.


Melihat kesuksesannya dalam dua film tersebut, Al Ghazali meneruskan kariernya sebagai aktor dalam berbagai film layar lebar dan series ternama lainnya. Salah satunya adalah Dignitate, yang diperankan bersama dengan Caitlin Halderman. Memiliki karakter serupa dengan karakternya dalam serial film Virgin Mom, Al Ghazali juga memerankan sosok pria yang dingin.


(Baca Juga: Intip Profil Jefri Nichol, Aktor Muda Berprestasi)


Menekuni kariernya sebagai aktor, Al Ghazali telah membuktikan bahwa kemampuannya dalam berakting sudah tidak diragukan lagi. Karisma dan pembawaannya dalam setiap karakter membuat para penonton terpesona. Nah, Itu dia perjalanan karier akting Al Ghazali sejak awal masuk dunia akting hingga sekarang. Apakah kamu sudah menonton film-filmnya?


(Penulis: Audrey Josephine)