10 Macam Sambal Indonesia yang Pedas Mantap
By : Olivia Aten - 2017-03-18 23:42:22Makanan Indonesia tidak lengkap rasanya tanpa kehadiran sambal pedas dan gurih, sambal pedas mantap ini adalah sambal yang sudah menjadi legenda di Indonesia. Jadi, ketika Anda berwisata, sempatkan diri untuk mencicipi kuliner lokal dan juga sambal lokal yang mantap.
(Baca juga artikel: 10 Makanan Indonesia yang Terkenal di Dunia)
Sambal Mangga
Rasa dari sambal mangga asam dan pedas ini berasal dari Makassar. Sambal yang digunakan untuk menghidangkan masakan ikan ini merupakan campuran dari mangga asam dan cabai belacan yang membuat palet lidah Anda selalu akan ingin balik ke Makassar untuk menikmatinya lagi.
Sambal Lado
Jengkol memiliki reputasi sebagai makanan yang beraroma tidak sedap, namun jika dicampur dengan bumbu kari dan cabai, Anda pasti tidak akan menolak untuk mencobanya. Berasal dari Sumatra Barat, sambal lado ini dinikmati dengan cara menyediakannya bersamaan dengan udang, telur, terong dan ikan asin. Rasa unik sambal lado membuat Anda penasaran bukan?
Sambal Hijau
Pembuatan sambal hijau yang sederhana membuat sambal hijau menjadi kondimen yang populer tidak hanya di restoran Padang, namun juga di manapun. Cabai hijau, bawang putih, dan bawang merah yang digoreng, kemudian diulek dengan gula dan garam juga dapat dipadukan dengan makanan apapun yang memerlukan sedikit rasa pedas.
(Baca juga artikel: 8 Resep Mudah dan Praktis Memasak Telur)
Sambal Matah
Ini lah sambal dari Indonesia yang terkenal di mata dunia sebagai sambal yang memiliki rasa Rasa pedas, garing dan juicy. Berasal dari Bali, ketenaran sambal matah dapat membuat Indonesia bangga.
Sambal Kacang
Sambal kacang yang selalu menemani hidangan batagor, gado-gado dan somay ini benar-benar dapat melengkapi makanan dengan cara membuat makanan menjadi lebih gurih dan harum.
Sambal Terasi
Sambal terasi sudah dikenal di seluruh Indonesia sebagai pelengkap makanan seperti ayam goreng, bebek goreng sampai gorengan lainnya. Cabai rawit dengan tomat menciptakan rasa pedas manis dengan sedikit asam.
(Baca juga artikel: Cara Membuat Bakso Sapi Kuah)
Sambal Tumpang
Sambal tumpang adalah salah satu jenis sambal Indonesia yang harus Anda coba ketika mengunjungi Kediri. Dibuat dari tempe yang sudah difermentasi, dimasak dengan lengkuas, cabai rawit, dan urat sapi! Anda dapat membayangkan lezatnya sambal tumpang ini kan?
Sambal Kecap
Jika Anda suka dengan sate, Anda pasti sudah kenal baik dengan sambal kecap. Kecap manis dengan potongan cabai rawit dan bawang merah, rasa sederhana nan nikmat yang dapat membuat Anda lupa dengan segalanya.
Sambal Rica
Sambal Khas Manado yang memiliki aroma luar biasa ini dapat mengundang siapapun untuk mencicipi makanan. Terbuat dari cabai rawit, bawang merah, jahe, gula, serai, jeruk nipis dan minyak sayuran.
(Baca juga artikel: Resep Soto Ayam untuk Vegetarian)
Sambal ABC
Terdapat di seluruh lorong supermarket di seluruh Indonesia dan bahkan mudah ditemukan di luar negeri. Sambal ABC melengkapi seluruh hidangan mulai dari makanan rumahan sampai makanan cepat saji.