3 Ornamen Wajib Bagi Pengantin Jepang
By : Kiki Riama Priskila - 2015-05-18 12:52:07Warna dan atribut berbeda dari berbagai negara bisa menjadi sebuah inspirasi momen pernikahan Anda. Berikut ini adalah beberapa elemen wajib bagi para pengantin di Negeri Sakura.
Kimono
Untuk pernikahan di Jepang biasanya sang pengantin akan mengenakan kimono dengan obi bentuk pita di belakangnya. Seiring dengan berkembangnya dunia fashion, kimono untuk pernikahan pun dimodifikasi menjadi lebih modern.
Hiasan kepala
Pengantin di Jepang biasanya memakai hiasan kepala yang umumnya berbentuk bunga.
Anting
Anting panjang biasanya menjadi pilihan para perempuan di Jepang. Dengan dress berbentuk kimono, pada saat pernikahan, anting panjang dinilai bisa mempercantik penampilan perempuan-perempuan ini.
(TEKS: AUDI FRISTYA / FOTO: BERBAGAI SUMBER)